Minggu, 30 Oktober 2022 21:06 WIB    Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik

    Kurang lebih 221 mahasiswa FISIP UMM mengikuti kegiatan “Kelas Penulisan Artikel Ilmiah Systematic Literature Review (SLR)” pada Sabtu 28 Oktober 2022 yang diadakan oleh FISIP UMM melalui kelas Center of Excelence (CoE) Big Data School of Social Politics (B-Sospol). Peserta yang bergabung dalam kegiatan ini adalah mahasiswa mulai dari semester 1,3, 5, dan 7 dengan tujuan mengenalkan mereka bagaimana teknik penulisan SLR sehingga bisa menghasilkan artikel berkualitas. Artikel tersebut selanjutnya dapat disubmit di Jurnal sehingga jika publish dapat dikonversikan ke mata kuliah seperti Metode Penelitian Sosial atau Skripsi.

     Dekan FISIP UMM, Prof. Dr.Muslimin Machmud, M.Si ketika membuka kegiatan pelatihan ini menyampaikan bahwa kelas ini bertujuan mengenalkan berbagai macam metode penelitan dan penulisan karya ilmiah sehingga lebih memperkaya skill bagi mahasiswa. Salah satunya lewat SLR ini yang telah digunakan dibanyak jurnal nasional terakreditasi dan internasional bereputasi.

Dekan FISIP UMM dalam pembukaan Pelatihan SLR (Foto:Novi)

     “inti utama kegiatan ini sebetulnya untuk mempercepat kelulusan bagi mahasiswa agar mampu memenuhi Kelulusan Tepat Waktu (KTW). Mahasiswa dapat membuat karya ilmiah seperti jurnal dengan metode SLR ini sehingga dapat digunakan untuk pengganti skripsi yang memang menjadi salah satu inovasi unggulan konversi tugas akhir di UMM, “ungkap guru besar bidang Ilmu Komunikasi ini.

    Kegiatan ini dilaksanakan via zoom meeting dengan 3 pemateri yakni Dr. Salahudin, S.IP.,M.Si ( Wakil Dekan 1 FISIP UMM), M. Syaprin Zahidi, M.A ( Ka.Prodi Hubungan Internasional FISIP UMM dan M. Jafar Loilatu (Peneliti Jusuf Kalla Scholl of Government). Pelatihan ini secara spesifik membahasa mulai dari apa aitu SLR sampai dengan bagaimana menggunakanya. Peserta juga dilatih secara sistematis dimulai dari bagaimana teknik pengumpulan data, metode yang digunakan dan cara menganalisis. Pelatihan ini juga memperkenalkan teknik lain yang juga sangat mirip dengan SLR yakni bibliometric. Untuk memastikan kegiatan ini memiliki outuput yang jelas dan terukur berupa artikel yang siap untuk disubmit di jurnal, maka peserta akan mendapatkan pendampingan penulisan artikel ilmiah yang berkelanjutan dari semua fasilitator.

×