Senin, 23 November 2020 17:23 WIB Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Hari ini (23/11) rombongan dari UIN Raden Fatah Palembang melakukan benchmarking ke FISIP UMM. Jauh-jauh dari Sumatera Selatan, rombongan dosen dan pimpinan dari FISIP UIN Raden Fatah Palembang disambut oleh dekanat FISIP UMM beserta jajaran pimpinan prodi Ilmu Komunikasi dan Ilmu Pemerintahan. Bertempat di outdoor meeting space lantai 6 GKB 1, pertemuan antara dua kampus beda pulau ini berlangsung hangat. Wakil Dekan III FISIP UIN Raden Fatah, Dr. Kun Budiarto, M.Si, memimpin tim benchmarking yang berjumlah sepuluh dosen tersebut.
Suasana lawatan FISIP UIN Raden Fatah Palembang di FISIP UMM, berlangsung di outdoor meeting space GKB 1 lantai 6 (photo by: dyahestu)
Berdasarkan penuturan Dr.Kun Budiarto, FISIP UIN Raden Fatah adalah fakultas yang baru berdiri tiga tahun lalu. Sebagai fakultas yang masih baru dan baru memiliki dua prodi yaitu Ilmu Komunikasi dan Ilmu Politik, membuat pihaknya perlu menjajaki kerjasama dengan kampus yang dianggap sudah berhasil mengelola prodi-prodinya, salah satunya adalah FISIP UMM. “Kami kesini ingin belajar khususnya tentang sistem laboratorium sebagai inti keilmuan di FISIP dalam rangka mewujudkan program Merdeka Belajar Kampus Merdeka. FISIP UMM adalah salah satu kampus yang kami nilai memiliki prodi berkualitas yang kebetulan kami pun punya prodi Ilmu Komunikasi dan Ilmu Politik. Oleh karena itu hari ini kami ingin belajar model pengelolaan laboratorium demi kemajuan pembelajaran mahasiswa,”ujar Kun. Selama ini jejaring yang dibangun biasanya dengan kampus wilayah barat yaitu Bandung, kali ini setelah rapat dekanat tim UIN Raden Fatah memutuskan untuk membuka jejaring dengan Jawa Timur khususnya Malang dan UMM.
Selain mempelajari sistem pengelolaan laboratorium di Prodi Ikom dan IP, tim benchmarking UIN Raden Fatah ini juga menyampaikan keinginan untuk melaksanakan staff exchange. Harapannya dosen bisa sharing pengalaman mengajar dan melakukan kolaborasi publikasi. “Kami siap lakukan MoU dan MoA dengan FISIP UMM, insya Allah rektor kami nanti juga akan mengunjungi UMM. Kita bisa lakukan kerjasama penelitian juga,”imbuhnya.
Menyimak pemaparan sistem pengelolaan Lab Ikom yang disampaikan oleh Kaprodi Ikom, M Himawan Sutanto, M.Si (photo by: rahadi)
Dekan FISIP UMM, Dr.Rinikso Kartono, M.Si menyambut baik kunjungan tersebut karena pada hakikatnya antar universitas harus saling bersilaturahmi untuk menguatkan jaringan dan hal ini juga penting untuk menguatkan akreditasi. Selain itu penjajakan kerjasama ini juga merupakan salah satu upaya untuk mewujudkan dukungan FISIP UMM pada semangat Merdeka Belajar Kampus Merdeka. “Jika semua bisa berkolaborasi itu akan semakin bagus. Teman-teman dari tim FISIP UIN Raden Fatah nanti bisa langsung mengunjungi dua laboratorium IP dan Ikom yang merupakan lab yang terintegrasi dengan lab prodi-prodi lain di bawah naungan FISIP,”jelas Rinikso.
Sharing session di lab Ilmu Pemerintahan bersama Kaprodi IP dan Kepala Lab IP (photo by: kamil)
Acara kunjungan ini pun akhirnya ditutup dengan melakukan tour de lab ke Lab IP dan Lab Ikom. Di kedua lab tersebut, rombongan belajar langsung bagaimana sistem pengelolaan laboratorium yang mendukung kegiatan akademik dan non akademik mahasiswa. (wnd)