Rabu, 28 Juni 2023 02:56 WIB    Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik

     Malang, 26 Juni 2023 – Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Muhammadiyah Malang mengadakan acara yudisium Periode III dan IV tahun 2023. Acara yang diselenggarakan di Aula BAU UMM dihadiri oleh seluruh jajaran Dekanat FISIP UMM, Dosen FISIP UMM, dan 167 calon wisudawan/wiudawati.

     Prof. Muslimin sebagai Dekan FISIP UMM menyampaikan ucapan selamat kepada semua lulusan FISIP UMM yang telah berhasil menyelesaikan kuliahnya dengan baik melalui ketekunan dan kerja keras yang tinggi. Ia juga menambahkan bahwa seremonial sakral ini juga adalah momen bagi Fakultas untuk mengembalikan amanat besar dari orang tua agar bisa segera meraih kesuksesan di dunia kerja.

    Sebagai seorang profesor ilmu komunikasi di UMM Malang, Prof. Muslimin tidak lupa untuk mengucapkan terima kasih kepada orang tua lulusan yang telah mempercayakan pendidikan anak-anak mereka pada Universitas Muhammadiyah Malang, khususnya FISIP UMM. Menurutnya, pilihan tersebut sangat tepat karena reputasi UMM Malang yang sangat luar biasa dengan berbagai pengakuan salah satunya adalah akreditas Unggul untuk Universitas, seluruh Prodi di FISIP kecuali Ilmu Komunikasi yang masih A namun telah memperoleh akreditas Internasional AUN-QA dan FIBAA. “Saya sangat yakin lulusan UMM pasti memiliki kompetensi unggul dalam dunia kerja, “ungkap Muslimin.

     Lebih jauh Muslimin mewanti-wanti agar semua lulusan dapat berkontribusi pada pemilu 2024. Semua harus mengambil peran dengan menjadi pemilih yang kritis, mengawasi jalanya proses pemilu sehingga dapat membantu terwujudkan demokrasi yang subtansi melalui terpilihnya pemimpin yang amanah melalui proses yang demokrasi. “jangan sampai kalian jadi generasi yang buta politik karena itu berkaitan dengan masa depan Indonesia, “tutup Muslimin.

Dekan FISIP UMM (Prof. Dr. Muslimin Machmud, M.Si dalam sesi sambutan Yudisium Periode III dan IV 2023. (Foto:Ramla

     Sebagai bekal menghadapi dunia kerja kuncinya adalah kapasitas dan daya juang yang tinggi. Pengingat di atas disampaikan oleh Ulin Naf’iah, S.IP. dalam orasi ilmiah Alumni sukses Ilmu Pemerintahan tahun 2013 yang saat ini menjadi Program Assistant for Youth Development Badan Perencanaan Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional Republik Indonesia/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (BAPPENAS)berbicara bahwa dunia kerja adalah kompetisi.

    “Indonesia bersiap menghadapi bonus demografi di antara 2028-2031 yang artinya dibutuhkan kompetensi yang tinggi agar bisa terserap dalam dunia kerja, “ujar Ulin. Dari pengalamanya, dunia kerja itu dibutuhkan kemampuan adaptasi yang cepat sehingga diperlukan semangat juang dan belajar yang tinggi. “saya yakin alumni FISIP UMM punya kemampuan itu semua sehingga peluang untuk suksesnya besar,”tegas Ulin.

     Yudisium kali ini juga mengukuhkan tiga terbaik Fakultas. Pada periode III yakni Nabila Zhazha Permata Ruswanda dari Prodi Kesejahteraan Sosial dengan IPK 3,92 (Peringkat I), Firsty Adinda Putri dari Prodi Hubungan Internasional dengan IPK 3,88 (Peringkat II), dan Deffara Lintang Maharani dari Prodi Hubungan Internasional dengan IPK 3,84 (Peringkat III). Sedangkan untuk periode IV kesemuanya berasal dari Prodi Kesejahteraan Sosial yakni Zulfa ‘Aini Roichatil Jannah dengan IPK 3,91 (Peringkat I), Hafid Dwi Permana dengan IPK 3,89 (Peringkat II), dan Yulia Indah Sugiharti dengan IPK 3,87 (Peringkat III). (*/its)

×