Sabtu, 13 November 2021 06:30 WIB    Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik

     Layaknya orang tua dan anak, begitulah hubungan yang terjalin antara FISIP UMM dan organisasi mahasiswa ekstra kampus komisariat FISIP UMM. Sebagai bagian dari keluarga besar FISIP UMM, hari ini (13/11), Dekan FISIP UMM, Muslimin Machmud, M.Si, Ph.D beserta para wakil dekan melakukan silaturahmi ke markas HMI Komisariat FISIP UMM dan IMM Komisariat FISIP UMM. Silaturahmi ini berlangsung secara informal dan hangat. Para pimpinan fakultas dan para aktivis mahasiswa berbincang santai di markas masing-masing organisasi.

 

Silaturahmi pimpinan fakultas ke markas IMM Renaissance (foto:ist)

     Pada kunjungan yang pertama, dekan yang didampingi oleh wakil dekan 1, 2 dan 3 berkunjung ke IMM Komisariat FISIP. Rombongan dekanat mengunjungi IMM Renaissance di markasnya yang berlokasi di Jetis, Mulyoagung, Dau. Jajaran dekanat ini diterima langsung oleh ketua IMM Renaissance Iqbal Darmawan.

    Dalam kunjungannya ini, dekan menyampaikan bahwa kunjungan ini bertujuan untuk mendekatkan hubungan dekanat dengan organisasi mahasiswa. “Bagaimanapun organisasi mahasiswa adalah bagian dari keluarga besar FISIP. Ibaratnya FISIP ini adalah rumah tangga, dekan sebagai kepala rumah tangga, sedangkan IMM adalah anaknya. Dalam rumah tangga itu ada tuan rumah dan tamu. Sebagai tuan rumah, saya berharap IMM tahu akan kewajiban dan haknya dan bagaimana cara memperlakukan tamu (organisasi mahasiswa lainnya). Saya akan memberikan kesempatan mahasiswa baik tuan rumah atau tamu untuk berkompetisi secara bebas dan sportif,”jelas Muslimin.

   Dekan juga menyampaikan harapannya akan suasana kompetisi di antara mahasiswa yang sehat. Basis kegiatan mahasiswa harus menghasilkan luaran yang konkret, bukan sekedar aksi-aksi semata. “Misalnya program kerja yang dibuat harus menghasilkan database mahasiswa yang bisa dimanfaatkan fakultas untuk pengambilan kebijakan. Silakan kirim kader-kader terbaik anda, baik dari IMM maupun HMI, maupun dari organisasi mahasiswa apapun di bawah FISIP sebagai partner kerja fakultas. Berikan kritik dan saran-saran yang konstruktif,”ungkap dekan.

   Kunjungan kedua, dekan beserta jajarannya mengunjungi markas HMI Komisariat FISIP. Jajaran dekanat diterima oleh para punggawa HMI FISIP. Hal serupa pun disampaikan kepada kawan-kawan HMI ini. Pimpinan juga menekankan bahwa pejabat struktural di FISIP akan menanggalkan status latar belakang organisasinya dan akan memberi ruang yang sama untuk semua agar berkompetisi secara sehat dan tangguh. “Saya sebagai wakil dekan 3 akan membuatkan platform agar mahasiswa bisa mengirimkan kader terbaiknya untuk menduduki posisi apa saja, baik di BEM, SEFA atau LSO. Kita perlu untuk bersinergi karena organisasi mahasiswa merupakan sub sistem fakultas untuk mewujudkan visi misi fakultas,”papar M.Himawan Sutanto,M.Si, Wakil Dekan 3 FISIP yang membidangi kemahasiswaan, alumni, pengabdian mayarakat dan kerjasama.

Pimpinan fakultas saat berkunjung ke markas HMI Komisariat FISIP UMM (foto:ist)

     Kunjungan dekanat ke HMI dan IMM ini disambut baik oleh kader-kader aktivis. Iqbal Darmawan, ketua IMM Renaissance mengungkapkan kebahagiaannya atas kunjungan para pimpinan FISIP. “Kami senang dengan sebagai anak dikunjungi oleh pimpinan FISIP sebagai orang tua kami. Kami bersama teman-teman organisasi mahasiswa di FISIP siap menjadi partner FISIP dan mengirimkan kader terbaik. Selama ini dinamika di FISIP komposisi organisasinya masih relatif seimbang. Terimakasih banyak atas kunjungan para pimpinan, semoga komunikasi ini bisa berlanjut dalam berbagai forum di fakultas, tentu dalam rangka memberikan kontribusi yang konstruktif,”ujar Iqbal. Ketua Umum HMI ISIP UMM, Virel Zikrullah Dwi Ananta juga menyampaikan apresiasinya atas kunjungan pimpinan FISIP ini. “Kami bersama kawan-kawan HMI ISIP UMM siap memberikan kontribusi terbaik untuk fakultas. Terimakasih kami telah diberi ruang yang sama untuk mengeksplorasi potensi bersama kawan-kawan aktivis yang lain,”ucap Virel.

    Kegiatan silaturahmi pimpinan fakultas ini akan dilakukan secara berkelanjutan. Setelah melakukan silaturahmi ke IMM dan HMI, fakultas juga berencana akan mengadakan pertemuan dengan organisasi mahasiswa ekstra kampus lainnya yang melibatkan mahasiswa FISIP UMM. (wnd)

×