Jum’at, 03 Maret 2023 20:55 WIB Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
Ilmu Komunikasi (IKOM) FISIP UMM secara resmi melepas keberangkatan mahasiswa dalam Program School of Creative Digital Communication (SCDC) pada Jum’at, 3 Maret 2023. SCDC merupakan implementasi dari program Center of Excelence (CoE) yang dalam hal ini dinamakan kelas Social Media For Branding Class. Kegiatan ini dihadiri oleh Jajaran Dekanat FISIP, Ka. Prodi, Sekretaris Prodi, Kepala Lab dan Dosen-dosen Ilmu Komunikasi. Tercatat 28 mahasiswa menjadi peserta program ini yang tersebar di 9 mitra yakni PT. CMLABS Indonesia Digital, Disdukcapil Kab. Sidoarjo, LPP RRI Ternate, Diskominfo Kab. Pasuruan, Thursina, Satoria Aneka Industri, Kominfo Kab. Malang, Sosialoka, dan Lembaga Sensor Film.
Widiya Yutanti, M.A. (Hons) selaku penanggungjawab program SDCD ini melaporkan bahwa program ini akan dilaksanakan selama kurang lebih 4 bulan. Dosen yang juga merangkap sebagai Kepala Laboratorium Ilmu Komunikasi UMM ini menambahkan tujuan utama program ini adalah memberikan pengalaman kerja melatih dan mengasah skill mahasiswa. “Program ini adalah cara IKOM mengenalkan secara langsung dunia kerja dimana mahasiswa dapat memperoleh pengalaman kerja sebanyak-banyaknya. Dengan magang selama 4 bulan waktu tersebut cukup untuk memperkuat mental dan skill kerja mahasiswa, “ungkap Widiya.
Kegembiraan dalam proses pelepasan SDCD IKOM. ( Foto: Lab)
Nasrullah, S.Sos, M.Si selaku Kaprodi IKOM menyatakan bahwa program ini adalah respon prodi terhadap kebijakan CoE Universitas. “Kelas ini bermaksud menghasilkan mahasiswa yang bukan hanya saja memiliki keterampilan teknis namun juga analisis karena itu bantuan dan dukungan bapak/ibu mitra sangat dibutuhkan untuk membimbing secara langsung mahasiswa. Nasrullah menambahkan bahwa mahasiswa harus betul-betul komitmen mencari pengalaman sebanyak-banyaknya, menjadi problem solver. “kalian misalnya bisa mengambil peran sebagai duta kampanye program-program mitra atau menjadi Humas, “terang Nasrullah.
Prof. Dr.Muslimin Machmud, M.Si selaku Dekan FISIP UMM dalam sambutanya menyatakan bahwa dunia pendidikan terjadi banyak perubahan sehingga dibutuhkan berbagai macam penyesusian. Jika dulu perkuliahan banyak di kelas saat ini juga harus diimbangi dengan di luar kelas karena itu magang menjadi sangat penting. Kampus dituntut untuk membangun sinergi dan kerjasama dengan Dunia Usaha dan Dunia Kerja (DUDI) dalam skema magang intensif misalnya seperti SDCD ini. “program ini tentu sangat bagus dan wajib didukung sepenuhnya karena membekali mahasiswa pada skill nyata bukan hanya teori di kelas. Saat ini dunia kerja sangat membutuhkan keterampilan tersebut sehingga pengalaman magang menjadi modal yang berharga untuk mengahadapi dunia kerja yang sesungguhnya. Ini adalah pengalaman nyata tentang dunia kerja yang sangat baik untuk membentuk karakter, menambah wawasan dan skill mahasiswa, “terang Muslimin.
Muslimin juga menyampaikan optimisnya tentang kesuksesan program ini. “UMM merupakan kampus dengan akreditasi unggul sehingga kualitas mahasiswanya sudah cuku teruji. Jadi mahasiswa tunjukan kemampuan dan kualitas yang terbaik. Karena itu juga dibutuhkan dukungan dari semua pihak khususnya mitra untuk membimbing proses adaptasi dan magang mahasiswa. Terima kasih sebesar-besarnya atas kesediaan semua mitra untuk bersama-sama dengan kami mempersiapkan generasi emas Indonesia melalui program ini, “tutup Muslimin.