Minggu, 18 Agustus 2024 19:34 WIB    Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik

    Malang, 17 Agustus 2024 – Dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Indonesia yang ke-79, Dosen Kesejahteraan Sosial Universitas Muhammadiyah Malang (UMM), Eko Rizqi Purwo Widodo, MSW, menyampaikan refleksi penting mengenai tema keadilan sosial sebagai dasar utama untuk mencapai kesejahteraan sosial di Indonesia.

    Eko Rizqi Purwo Widodo menegaskan bahwa meskipun Indonesia telah merdeka selama 79 tahun, masih banyak tantangan yang harus dihadapi untuk mewujudkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia. “Kemerdekaan sejati tidak hanya berarti terbebas dari penjajahan, tetapi juga berarti tercapainya kesejahteraan sosial yang merata di seluruh lapisan masyarakat,” ujar Eko.

    Dalam refleksinya, Eko menguraikan bahwa keadilan sosial merupakan landasan penting dalam pembangunan kesejahteraan sosial. Ia menyoroti beberapa masalah sosial yang masih perlu mendapatkan perhatian serius, seperti kemiskinan, ketimpangan ekonomi, akses terhadap pendidikan dan kesehatan, serta perlindungan terhadap kelompok rentan. Sebagai bukti Eko menyoroti masih tingginya angka kemiskinan Indonesia yakni 25,22 Juta (9,36%) dan ketimpangan ekonomi yakni 0,379. Eko juga menambahkan bahwa saat ini 78 juta orang Indonesia yang termasuk kategori rentan miskin atau sekitar tiga kali lipat dari jumlah orang miskin saat ini.

Eko Rizqi Purwo Widodo MSW, dosen Kesejahteraan Sosial (Kesos) Universitas Muhammadiyah Malang (UMM. (Foto: TNW)

     “Untuk mencapai keadilan sosial, pemerintah dan seluruh elemen masyarakat harus bekerja sama. Kebijakan yang berpihak kepada masyarakat miskin dan terpinggirkan harus menjadi prioritas. Pendidikan dan kesehatan yang terjangkau dan berkualitas juga harus dijamin bagi seluruh rakyat Indonesia,” tambah Eko.

   Eko juga menekankan pentingnya peran serta masyarakat dalam proses pembangunan. Menurutnya, partisipasi aktif masyarakat dalam pengambilan keputusan dan pelaksanaan program-program sosial akan membantu memastikan bahwa kebijakan yang dibuat benar-benar sesuai dengan kebutuhan dan aspirasi mereka.

   “Pada momen peringatan kemerdekaan ini, mari kita renungkan kembali perjuangan para pahlawan kita yang telah berjuang untuk kemerdekaan bangsa ini. Kita harus melanjutkan perjuangan mereka dengan bekerja keras untuk mewujudkan keadilan sosial dan kesejahteraan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia,” tutup Eko Rizqi Purwo Widodo.

×